Search

Formasi Sepak Bola: Pengertian, Jenis, dan Kelebihannya - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Setiap tim sepak bola selalu terkait dengan formasi. Apa pengertian formasi dalam sepak bola?

Formasi dalam sepak bola dapat diartikan sebagai cara seroang pelatih meletakkan posisi pemainnya dalam susunan atau strategi untuk memainkan permainan sepak bola di tim mereka.

Misalnya adalah 4-4-2 yang berarti pelatih meletakkan empat pemain di baris pertahanan, lini tengah ada empat pemain, dan dua pemain di depan.

Adapun kiper atau penjaga gawang tidak masuk dalam formasi karena posisinya tetap atau tidak tergantikan.

Baca juga: Gambar dan Ukuran Lapangan Sepak Bola

Jenis-jenis Formasi Sepak Bola dan Kelebihannya

Formasi 4-4-2 dalam sepak bola sangat familiar. Akademi Barcelona, La Masia, menanamkan formasi ini kepada pemain mereka sejak usia dini.

Timnas Indonesia ketika menggemparkan Piala AFF 2020 di bawah pelatih Alfred Riedl juga menggunakan formasi 4-4-2.

Kelebihan: keseimbangan antara lini belakang dan tengah.

Baca juga: Pola Permainan 4-4-2 dalam Sepak Bola

Formasi 4-3-3 identik dengan yang kerap diperlihatkan oleh pelatih Manchester City, Pep Guardiola.

4-3-3 artinya ada empat pemain di belakang (bek), tiga di tengah dan depan.

Tiga pemain di depan biasanya diisi oleh dua penyerang sayap yang memiliki kecepatan, dan satu pemain penyerang tengah kerap ditempati oleh striker murni.

Kelebihan: komposisi ideal di tiap posisi belakang, tengah, dan depan.

Formasi 4-5-1 berarti empat pemain bertahan, lima pemain tengah, dan satu penyerang.

Baca juga: Passing dalam Sepak Bola: Pengertian dan Teknik-tekniknya

Seorang pelatih yang menggunakan formasi ini akan fokus pada lini tengah mereka untuk menguasai pertandingan sekaligus membuat beragam serangan.

Kelebihan: Banyaknya pemain tengah dibanding barisan lain membuat tim lebih mudah menguasai jalannya pertandingan.

Formasi 3-5-2 adalah salah satu formasi dengan tiga bek. Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, adalah pelatih yang identik dengan formasi ini.

Meski bermain tiga bek, dua pemain tengah yang berada di sisi lapangan akan ikut turun membantu pertahanan sehingga akan berbentuk lima bek.

Baca juga: Tendangan Bebas dalam Sepak Bola: Macam dan Tekniknya

Begitu juga ketika menyerang, dua pemain tengah di sisi lapangan akan maju ke depan untuk mengirim umpan dari sisi ke tengah.

Kelebihan: lini tengah yang ramai bisa membuat lawan kerepotan.

Formasi ini baru ramai diperbincangkan pada akhir dekade 2000. Strategi ini pertama kali dipakai oleh timnas Maroko pada Piala Dunia 1994. Kemudian booming pada Piala Dunia 2002 dan 2006.

Saat ini, Barcelona di bawah asuhan pelatih Ronald Koeman juga acapkali menggunakan skema 4-2-3-1.

Baca juga: Lama Permainan Sepak Bola

Formasi 4-2-3-1 dalam permainan sepak bola menempatkan pemain penyerang sejumlah satu orang atau disebut juga dengan istilah striker tunggal.

Kelebihan: pemain lini tengah lebih terstruktur, ada dua gelandang bertahan dan tiga gelandang serang.

Dilansir dari situs Soccer Coaching Pro, formasi ini bisa menjadi tekniik serangan yang paling kuat sehingga lawan susah membalas serangan.

Kunci kesuksesan penerapan formasi ini adalah pada penguasaan bola dan penggunaan teknik serangan. Formasi ini pernah digunakan dalam Piala Dunia 2002, oleh pesepak bola Brazil.

Kelebihan: lini pertahanan lebih sulit ditembus oleh lawan.

Let's block ads! (Why?)



"sepak" - Google Berita
March 24, 2021 at 10:00AM
https://ift.tt/3u3yNz5

Formasi Sepak Bola: Pengertian, Jenis, dan Kelebihannya - Kompas.com - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Formasi Sepak Bola: Pengertian, Jenis, dan Kelebihannya - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.