Search

Nama-nama Posisi Pemain Sepak Bola Beserta Tugasnya - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Ada tiga posisi dalam permainan sepak bola, yakni lini belakang, tengah, dan depan.

Dari setiap posisi tersebut, setiap pemain memiliki tugas berbeda.

Selain itu, seorang pelatih juga memiliki rencana tersendiri untuk meletakkan jumlah pemain di setiap posisi.

Misalnya seperti pelatih Manchester City, Pep Guardiola, yang kerap memasang formasi 4-3-3.

Formasi 4-3-3 tersebut berarti empat pemain belakang, tiga pemain tengah, dan tiga pemain depan.

Baca juga: Formasi Sepak Bola: Pengertian, Jenis, dan Kelebihannya

Sementara kiper atau penjaga gawang tidak ditulis ke dalam susunan strategi 4-3-3 karena posisinya tetap atau tak tergantikan, sekaligus wajib ditempati.

Adapun peran setiap posisi selalu berbeda kendati semua pemain boleh mencetak gol. Berikut nama-nama posisi pemain sepak bola beserta tugasnya:

  • Penjaga Gawang atau Kiper

Satu hal yang paling wajib dimiliki oleh tim sepak bola adalah memiliki pemain yang berdiri di bawah mistar gawang sebagai kiper.

Seorang kiper punya hak istimewa yakni boleh menangkap bola dengan tangan, sementara pemain lain tidak.

Namun, hak istimewa itu hanya boleh dilakukan di kotak penalti miliknya, bukan di kotak penalti lawan.

Baca juga: Gambar dan Ukuran Lapangan Sepak Bola

Tugas kiper adalah menjaga gawang dari serangan lawan agar tidak kebobolan.

Dalam melakukan tugasnya menjaga gawang dari kemasukan gol, seorang kiper dapat menggunakan tangannya yang berbalut dengan sarung tangan.

  • Pemain Bertahan atau Bek

Posisi pemain bertahan tepat berada di depan kiper dan di belakang pemain tengah. Pemain lini belakang ini disebut juga sebagai bek yang berasal dari bahasa Inggris, back.

Dalam formasi 4-3-3 yang memainkan empat pemain belakang, biasanya ada dua tengah dan dua bek sayap. Bek sayap berada di sisi kanan maupun kiri, sementara dua bek tengah tepat di depan kiper.

Baca juga: Passing dalam Sepak Bola: Pengertian dan Teknik-tekniknya

Namun, dalam formasi 3-5-2, lini pertahananan biasanya murni diisi oleh tiga bek tengah.

Tugas dari seorang bek adalah menjaga bola tidak masuk ke area pertahanan tim. Akan tetapi, dalam sepak bola modern saat ini, seorang bek juga bertugas mencetak gol, khususnya ketika skema tendangan pojok.

Saat tendangan pojok, bek yang berpostur jangkung biasanya maju untuk berebut bola di udara dan mencetak gol melalui sundulan.

Istilah pemain tengah dalam bahasa universal kerap disebut midfielder.

Ada tiga jenis pemain tengah, yakni gelandan bertahan (defensive midfielder), gelandang tengah (central midfielder), dan gelandang serang (attacking midfielder).

Baca juga: Pola Permainan 4-4-2 dalam Sepak Bola

Posisi pemain tengah bertujuan untuk mengkreasikan serangan sekaligus memotong aliran bola lawan.

  • Pemain Depan atau Penyerang

Penyerang atau disebut juga striker menjadi unsur penting dalam membuat gol.

Tugas striker adalah mencetak gol sebanyak-banyaknya dalam kondisi apapun.

Dalam formasi 4-3-3 tadi, artinya ada tiga pemain berposisi penyerang. Namun, hanya satu yang berperan sebagai striker.

Sementara dua lainnya punya peran sebagai penyerang sayap. Mereka berada di sisi kanan maupun kiri lapangan.

Let's block ads! (Why?)



"sepak" - Google Berita
March 24, 2021 at 05:20PM
https://ift.tt/3lLbrem

Nama-nama Posisi Pemain Sepak Bola Beserta Tugasnya - Kompas.com - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Nama-nama Posisi Pemain Sepak Bola Beserta Tugasnya - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.