Search

Everton Vs Liverpool, Derbi Merseyside Lebih dari Sekadar Laga Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Lanjutan pekan ke-30 Premier League akan menyajikan laga sengit bertajuk derbi Merseyside, Everton vs Liverpool.

Duel Everton vs Liverpool edisi ke-236 akan digelar di Stadion Goodison Park, Minggu (21/6/2020) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

Liverpool yang masih menguasai puncak klasemen Premier League atau kompetisi kasta teratas Liga Inggris datang ke Goodison Park dengan misi meraih tiga angka.

Tim besutan Juergen Klopp itu saat ini kukuh di puncak klasemen Liga Inggris dengan koleksi 82 poin dari 29 laga, unggul 22 angka atas Manchester City yang berada di peringkat kedua.

Liverpool tinggal membutuhkan dua kemenangan lagi untuk mengunci gelar juara Premier League musim ini.

Namun, ambisi Liverpool meraih tiga angka di Goodison Park bakal mendapat perlawanan dari sang pemilik stadion, Everton.

Baca juga: Everton Vs Liverpool, The Reds Siap, tapi Sepak Bola Tak seperti Naik Sepeda

Armada Carlo Ancelotti tentu tak rela melihat tim rival sekota itu berpesta di rumah mereka.

Terlebih, pada pertemuan pertama di Anfield awal Desember lalu, Everton yang masih dilatih Marco Silva kalah telak 2-5 dari Liverpool.

Kendati demikian, Ancelotti melontarkan kalimat bijak di tengah tensi tinggi menjelang duel Everton vs Liverpool dalam tajuk derbi Merseyside.

Menurut Ancelotti, laga derbi kali ini memiliki arti lebih dari sekadar pertandingan sepak bola.

Sebab, bentrok di Goodison Park menjadi laga pertama masing-masing tim setelah kompetisi Liga Inggris dihentikan sejak Maret 2020 akibat wabah virus corona.

Derbi Merseyside kali ini pun akan terasa berbeda lantaran digelar di tengah pandemi Covid-19 dan tak bisa dihadiri secara langsung oleh fans kedua tim.

"Derbi Merseyside adalah salah satu pertandingan paling bersejarah dan berarti di dunia sepak bola," kata Ancelotti dalam pesan yang ia tulis melalu laman resmi Everton.

"Di setiap negara di mana saya melatih, laga ini selalu menarik perhatian banyak orang. Namun, pertandingan malam ini sangat penting karena alasan selain sepak bola," imbuhnya.

Baca juga: Everton Vs Liverpool, Van Dijk: Kami Belum Juara!

"Kami berharap pertandingan ini akan menjadi satu langkah maju untuk menuju kenormalan bagi hidup kita, sebuah langkah lebih dekat untuk membawa kembali kegembiraan, optimisme, dan kebebasan yang sempat dihentikan oleh virus corona," ucap Ancelotti.

"Ini akan menjadi pertandingan unik karena fans tidak diizinkan hadir ke stadion. Namun, saya percaya bahwa Evertonians tahu bagaimana cara mendukung tim mereka," tutur Ancelotti menegaskan.

Everton saat ini masih tertahan di peringkat ke-12 klasemen Liga Inggris dengan raihan 37 poin.

Pada pertemuan terakhir di Goodison Park, Everton bermain imbang tanpa gol dengan Liverpool.

Jadwal pertandingan Everton vs Liverpool akan dilangsungkan pada Senin (22/6/2020) dini hari WIB dengan kick-off mulai pukul 01.00 WIB.

Let's block ads! (Why?)



"sepak" - Google Berita
June 21, 2020 at 08:30PM
https://ift.tt/2NunfSd

Everton Vs Liverpool, Derbi Merseyside Lebih dari Sekadar Laga Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Everton Vs Liverpool, Derbi Merseyside Lebih dari Sekadar Laga Sepak Bola - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.