
INILAHCOM, Manchester - Paul Pogba paham betul Manchester United punya salah satu akademi bagus di Eropa. Untuk itu, dia ingin memberikan nasihat kepada pemain-pemain muda Setan Merah yang kini mulai masuk ke tim utama.
Di era Ole Gunnar Solskjaer, MU mulai sering menurunkan pemain-pemain muda dari akademi, seperti Brandon Williams, Mason Greenwood, Angel Gomes, Tahith Chong. Satu nama yang paling mencuri perhatian jelas Greenwood.
Keputusan Solskjaer memainkan banyak pemain muda tak terlepas dari minimnya amunisi baru yang datang di bursa transfer musim panas lalu. Hanya Harry Maguire nama besar yang berhasil direkrut.
Pogba, yang pernah menimba di akademi MU, senang dengan banyaknya pemain muda mulai masuk ke tim utama. Pemain asal Prancis itu memberikan nasihat, agar mereka memanfaatkan kesempatan yang datang sebaik-baiknya.
"Saya mengatakan kepada para pemain muda yang sudah main di tim utama. Kalian tidak tahu betapa beruntungnya kalian. Banyaknya pemain senior yang cedera menjadi peluang bagi pemain-pemain muda terlibat di tim utama," ujar Pogba, di laman resmi klub.
"Mereka punya kesempatan tampil baik dan tetap di tim utama. Jadi, saya mengatakan kepada mereka: 'Manfaatkan peluang ini karena itu sangat penting sampai pemain lain sembuh dari cedera'. Anda tak pernah tahu, bisa saja pemain lain cedera dan pemain muda masuk, main bagus, dan mulai reguler main di tim utama," tambahnya.
"Saya katakan lagi pada mereka: 'Kalian harus selalu siap dan selalu memanfaatkan peluang'. Jika mereka punya kualitas bersama tim utama, kenapa tidak manfaatkan peluang itu dan menikmati permainan," tandasnya.
Baca Kelanjutan Nasihat Pogba untuk Pemain Muda MU : https://ift.tt/2YNGxXnBagikan Berita Ini
0 Response to "Nasihat Pogba untuk Pemain Muda MU"
Posting Komentar