Search

MU Tetap Bawa Pogba dan Lukaku di Tur Pramusim

INILAHCOM, Jakarta - Manchester united merilis skuad untuk tur pramusim ke Australia dan Asia. Termasuk di dalamnya Paul Pogba dan Romelu Lukaku yang tengah dikabarkan bakal hengkang.

Melalui akun Twitter resminya, MU mengunggah daftar nama 28 pemain yang bakal ikut serta untuk tur pramusim selama 18 hari di luar Eropa.

Menariknya, nama Lukaku dan Pogba tetap dimasukkan oleh pelatih Ole Gunnar Solksjaer. Padahal, masa depan dua pemain tersebut di skuad Setan Merah masih abu-abu.

Pada Juni lalu, Pogba pernah mengatakan sudah saatnya ia menemukan tantangan baru. Pernyataan tersebut mengindikasikan gelandang asal Prancis ingin meninggalkan Old Trafford. Rumor yang berkembang menyebut Real Madrid dan Juventus berminat memakai jasanya musim depan.

"Setelah musim ini, saya pikir ini menjadi saatnya bagi saya untuk mendapatkan tantangan baru di tempat lain. Saya memikirkan hal tersebut," kata pemain 26 tahun.

Hal itu semakin diperkuat dengan pernyataan dari agen Pogba, Mino Raiola. Si Angen menyebut pihaknya dan MU sedang berusaha merampungkan transfer Pogba. Tetapi, tidak disebutkan kemana Pogba akan berlabuh.

"Semua orang tahu keinginan Paul Pogba untuk pindah. Kami tengah memproses itu. Semua orang tahu apa perasaan Pogba," ujar agen.

Sementara Lukaku tengah dikaitkan dengan Inter Milan. I Nerazzurri kabarnya bersedia menukar Mauro Icardi sebagai bagian transfer Lukaku ke Inter.

Solksjaer Juga Sertakan Pemain Baru

Selain wajah-wajah lama seperti Pogba, Lukaku, David de Gea, Juan Mata dan Phil Jones, pelatih Ole Gunnar Solksjaer juga membawa dua pemain baru, Daniel James dan Aaron wan-Bissaka, dalam tur pramusim 2019.

James merupakan pembelian pertama MU di jendela transfer musim panas ini. Pemain 21 tahun didatangkan dari Swansea City, sedangkan Wan-Bissaka direkrut dari Crystal Palace.

Adapun gelandang asal Brasil, Fred, dan bek Matteo Darmian sama-sama absen karena alasan pribadi. Mereka diperkirakan akan bergabung dengan pasukan Man United sebelum mereka klub kembali ke Inggris pada 26 Juli.

Australia menjadi tujuan pertama MU dalam rangkaian tur pramusim 2019. Di Negeri Kanguru, mereka akan beruji coba dengan menghadapi Perth Glory pada 13 Juli dan Leeds United pada 17 Juli sebelum terbang ke Singapura untuk pertandingan melawan Inter Milan pada 20 Juli. Mereka akan menyelesaikan tur pramusim dengan pertandingan melawan Tottenham di Shanghai pada 25 Juli.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan MU Tetap Bawa Pogba dan Lukaku di Tur Pramusim : https://ift.tt/2XyYGGa

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "MU Tetap Bawa Pogba dan Lukaku di Tur Pramusim"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.