KOMPAS.com - Shin Tae-yong menyambut positif kabar kembalinya kompetisi sepak bola Indonesia di tengah pandemi Covid-19.
Dunia sepak bola Indonesia kembali bergeliat. Dalam waktu dekat, ada kompetisi yang bakal menjadi pelepas dahaga para pencinta sepak bola Tanah Air.
Bukan, bukan Liga 1. Kompetisi yang dimaksud levelnya masih turnamen pemanasan alias pramusim, yakni Piala Menpora 2021.
Turnamen Piala Menpora 2021 sudah mendapat izin dari kepolisian untuk digelar pada 21 Maret hingga 25 April 2021.
Tak hanya para suporter, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun meyambut baik kabar ini.
Shin Tae-yong menilai, bergulirnya turnaman ataupun kompetisi nantinya akan memudahkannya dalam mencari pemain untuk timnas Indonesia.
Sebab, selama ini ia mengaku cukup sulit mencari pemain timnas karena kompetisi nasional berhenti total hampir satu tahun lamanya.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang dapat menggulirkan kembali liga Indonesia," ujar Shin Tae-yong, sebagaimana dikutip dari YouTube resmi PSSI, Jumat (26/2/2021).
Baca juga: Berkah Shin Tae-yong Gelar TC Timnas di Tengah Pandemi
Tak hanya untuk mencari pemain timnas Indonesia, dengan diizinkannya Piala Menpora 2021 bergulir juga akan menjadi langkah bagus bagi pemain.
Menurutnya, para pemain di seluruh Indonesia akan bisa mengembangkan kemampuannya di kompetisi tersebut.
Perbedaan secara signifikan dari pemain untuk mengembangkan kemampuannya juga akan terlihat, khususnya untuk pemain muda.
"Liga memang seharusnya berjalan dengan cepat, sehingga pemain-pemain bisa berkembang," ucapnya.
Baca juga: Curhat Pemain Persija Setelah Sepekan Digembleng Shin Tae-yong di Timnas U22 Indonesia
"Jadi tidak hanya para pemain timnas, tetapi pemain Indonesia secara keseluruhan," tutur pelatih asal Korea Selatan itu.
"Selain itu, Liga juga bisa memberikan kebahagiaan bagi fans sepak bola di Indonesia," ucap Shin Tae-yong.
"sepak" - Google Berita
February 26, 2021 at 12:40PM
https://ift.tt/3aTiaze
Sepak Bola Indonesia Segera Kembali, Begini Respons Shin Tae-yong - KOMPAS.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sepak Bola Indonesia Segera Kembali, Begini Respons Shin Tae-yong - KOMPAS.com"
Posting Komentar