Merdeka.com - Rivalitas di dalam lapangan sepakbola tak jarang memanas di luar lapangan antara para pendukung tim atau suporter yang terlibat. Di Indonesia, tensi tinggi kerap terjadi antara pendukung Persib Bandung dan Persija Jakarta yang baru berlaga Sabtu (20/11) malam.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memberikan pesan kepada suporter bola untuk tetap bersatu. Melalui secuplik video yang diunggahnya di akun Instagram @erickthohir, ia mendengar langsung cerita pendukung Persib dan Persija yang bisa saling menghargai dan tak berseteru.
"Pesan khusus untuk seluruh pendukung sepakbola indonesia, dari Jakmania dan Bobotoh di Blanakan, Subang. Damai itu Indah," tulisnya, dikutip Minggu (21/11).
Terlihat dua orang yang salah satunya mengenakan kaos tim bola berwarna biru muda yang mengaku sebagai pendukung Persib. Disebelahnya ada lelaki yang merupakan pendukung Persija.
"Mana yang (pendukung) Persija, mana Persib? Gak berantem kan?" tanya Erick.
"Itu sudah tidak zaman pak," sahut lelaki yang mendukung Persib.
Bobotoh asal kampung Blanakan itu juga berpesan jika pendukung Persija dan Persib bisa saling menghargai satu sama alin, suporter indonesia tak akan ada yang terprovokasi. "Kita imbau suporter itu bahwa bersatu itu lebih indah daripada berseteru," kata dia.
"Jadi, dari kampung Blanakan, ada suporter Persija sama Persib buktinya bisa bersatu, main bola bareng, alhamdulillah," sahut Erick yang pernah menjadi bos klub sepak bola Inter Milan itu.
Reporter: Arief Rahman H.
Sumber: Liputan6.com [azz]
"sepak" - Google Berita
November 21, 2021 at 07:00PM
https://ift.tt/3HE7tyT
Pesan Erick Thohir ke Suporter Sepak Bola: Damai Itu Indah | merdeka.com - Merdeka.com
"sepak" - Google Berita
https://ift.tt/2SP8xJg
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Pesan Erick Thohir ke Suporter Sepak Bola: Damai Itu Indah | merdeka.com - Merdeka.com"
Posting Komentar